Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Widget HTML #1

Beli ban oli dan helm di lazada

Tujuan dan Manfaat prakerin/ pkl

PRAKERIN


Prakerin

           Prakerin (praktek kerja industri) ini mempunyai tujuan agar siswa yang akan melaksanakan kegiatan prakerin benar-benar siap untuk terjun langsung melaksanakan produksi/jasa yang sesungguhnya di Dunia Usaha/Dunia Industri yang di tempatinya.

Tujuan Umum :

  1. Meningkatkan dan mengembangkan hubungan SMK dengan Dunia Usaha / Industri agar bertanggung jawab terhadap peningkatan mutu pendidikan menengah kejuruan.
  2. Secara bersama – sama menetapkan langkah – langkah kongkrit untuk melaksanakan lebih mantap bentuk dan jenis hubungan kerjasamanya.
  3. Membuat komitmen bersama untuk dijadikan landasan pelaksanaan hubungan kerjasama.
  4. Mengembangkanhubungan kerjasama untuk secara bersama-sama melaksanakan prakerin.

Tujuan Khusus :


  1. Mengenal kegiatan Dunia Usaha dan Industri.
  2. Melaksanakan proses pembelajaran produktif di Dunia Usaha dan Industri.
  3. Memperoleh keterampilan tambahan sebagai pelengkap ketrampilan yang diperoleh di sekolah.
  4. Mempelajari lebih dalam tentang kewirausahaan.
  5. Berpraktik langsung atau melaksanakan pekerjaan yang sesungguhnya di Dunia Usaha dan Industri.
  6. Manfaat

       Setelah melaksanakan Praktik Kerja Industri selama 2 bulan penulis banyak memperoleh manfaat antara lain :

Bagi Siswa


  1. Pengalaman kerja di lapangan yang dapat menjadi bekal dalam menghadapi  Dunia Usaha / Induustri.
  2. Menambah ilmu dan keterampilan yang tidak dapat di sekolah.
  3. Memberikan gambaran dunia usaha yang sesungguhnya kepada penulis.
  4. Mempersiapkan sumber daya manusia berkualitas yang sesuai dengan kebutuhan di era teknologi informasi dan komunikasi terkini.
  5. Meningkatkan keterampilan dan tanggung jawab terhadap suatu pekerjaan.
  6. Siswa dapat membandingkan dan mengtahui tentang keterampilan yang dibutuhkan oleh dunia usaha / industri.
  7. Membekali diri dengan persiapan yang matang sebelum memasuki dunia usaha / industri.
  8. Menjalin kerja sama yang baik antara sekolah dan perusahaan terkait, baik dalam dunia usaha maupun dunia industri.
  9. Mengasah keterampilan yang diberikan di Sekolah Menengah Kejuruan ( SMK ).

Bagi Sekolah


  1. Meningkatkan hubungan sekolah dengan masyarakat.
  2. Memberikan kontribusi dan tenaga kerja bagi industri.
  3. Bentuk kepedulian sekolah kepada dunia industri akan kualitas siswa didik.
  4. Mengenalkan nama sekolah kepada masyarakat sebagai sekolah kejuruan yang memiliki potensi kerja yang tinggi.
  5. Tujuan pendidikan untuk mendapat keahlian proffesional dapat dicapai.

Bagi Industri


  1. Mendukung program pendidikan pemerintah.
  2. Mengenal dan memahami secara nyata kualitas pendidikan dan pelatihan yang dilahirkan oleh lembaga-lembaga pendidikan kejuruan.
  3. Dapat berpartisipasi dalam pembangunan pendidikan pada khususnya dan pengembangan bangsa pada umumnya.
Farid Ans
Farid Ans Penulis artikel di ThisAutos.com

Posting Komentar untuk "Tujuan dan Manfaat prakerin/ pkl"