Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Widget HTML #1

Beli ban oli dan helm di lazada

Penyebab Lampu Indikator Temperatur Suhu Cairan pendingin Menyala Terus

Lampu Indikator Temperatur Cairan Pendingin
Suhu cairan pendingin

Sebuah mobil memiliki instrumen panel yang memberikan berbagai macam informasi tentang kendaraan tersebut melalui lampu Indikator. Lampu-lampu tersebut memberikan informasi penting kepada pengemudi tentang kondisi kendaraan. Salah satu lampu Indikator adalah indikator temperatur suhu air pendingin. Lampu ini berfungsi untuk memberitahu kondisi suhu air pendingin. Mesin memerlukan suhu kerja ideal untuk bekerja optimal. 


Dalam kondisi normal, lampu Indikator Temperatur memang akan menyala sebentar. Saat mobil baru dihidupkan, lampu ini akan menyala sebentar. Namun, ada kondisi dimana lampu indikator temperatur menyala lama bahkan menyala terus. Pada saat awal mesin hidup dan kondisi masih dingin, lampu Indikator ini juga akan menyala ( biasanya berwarna hijau ) agak lama. Sampai tercapai suhu kerja mesin. Baru lampu akan mati. Tapi, kondisi ini juga normal. 

Lampu Indikator
Spedometer


Yang perlu diperhatikan adalah saat mobil sudah berjalan lama dan tiba-tiba lampu Indikator menyala merah. Maka, anda perlu menghentikan kendaraan dan mematikan mesin segera. Karena, itu indikator mesin over heat. Hal ini terjadi karena suhu air pendingin melampaui suhu wajar mesin. Maka sensor suhu akan mendeteksi dan lampu akan menyala. Jika hal ini menimpa anda, segera hentikan kendaraan. Agar tidak terjadi kerusakan yang parah.

Baca juga: Cara kerja sistem pendingin air pada kendaraan

Karena jika suhu mesin melampaui batas wajar dan dibiarkan saja, dapat berakibat fatal. Itu disebabkan karena komponen mesin yang terbuat dari logam, memiliki ketahanan panas tertentu. Jika melebihi dari batas normal, maka komponen akan rusak. Misalnya saja seperti silinder, piston, stang piston dan lainnya akan rusak. Jika terjadi seperti itu, maka mau tidak mau harus turun mesin. Dan untuk memperbaikinya itu akan memakan biaya tinggi. Ada bayak penyebab overheat yang terjadi pada mesin. 

Penyebab lampu Indikator Suhu Pendingin Menyala dan Cara Mengatasinya

1. Cairan Pendingin / Coolant

Coolant

Penyebab yang pertama adalah berkurangnya ciran pendingin atau bahkan habis. Hal ini bisa disebabkan adanya kebocoran, coolant yang sudah lama tidak diganti, ataupun hanya memakai air biasa. Jika Anda hanya memakai air biasa untuk cairan pendingin maka, cairan akan cepat berkurang. Hal ini terjadi karena, air akan cepat menguap dibanding cairan coolant. 

Untuk mengatasi masalah ini adalah dengan menambahkan cairan pendingin ataupun bisa sekalian kuras ganti baru. Tapi perlu diperhatikan, apakah berkurangnya karena kebocoran atau bukan. Jika karena kebocoran, makan anda harus mengatasinya terlebih dahulu. 


2. Adanya Kebocoran

Kebocoran cairan pendingin
Cek Radiator

Cairan pendingin berkurang juga bisa karena adanya kebocoran di saluran sistem pendingin. Kebocoran cairan pendingin terjadi ketika air didalam saluran pendingin mengalir keluar sistem. Kebocoran bisa terjadi di banyak komponen. Seperti radiator, tutup radiator, tabung reservoir, selang ataupun bagian sambungan yang tidak rapat. Untuk mengatasi masalah ini adalah dengan memperbaiki atau mengganti bagian-bagian yang bermasalah tadi. 

Baca juga : Cara Mengatasi Indikator Aki menyala

3. Kipas Radiator

Kipas radiator
Motor Fan

Penyebab lampu indikator temperatur menyala selanjutnya adalah Kipas atau fan. Seperti yang kita ketahui, kipas juga membantu radiator untuk mendinginkan cairan pendingin dan mesin. Jika kipas bermasalah, maka cairan pendingin tidak akan turun suhunya dengan sempurna. 


Kipas radiator bermasalah itu bisa jadi karena motornya lemah atau mati ( untuk tipe elektrik). Atau untuk yang konvensional, tali kipasnya putus. Nah, untuk cara mengatasinya adalah mengganti part tersebut. Tapi untuk yang tipe elektrik, kamu harus memastikan terlebih dahulu motornya atau bagian elektrikal lain yang bermasalah. 


4. Thermostat 

Termostat
Thermostat

Penyebab yang keempat adalah termostat tidak bekerja. Termostat itu sendiri berfungsi untuk sebagai katup yang dapat membuat cairan pendingin bersirkulasi menuju radiator. Dalam kondisi dingin, thermostat akan tertutup sehingga hanya terjadi sirkulasi disekitar water jacket tanpa ke radoator. Hal ini bertujuan untuk mempercepat pemanasan mesin. Sedangkan saat thermostat terbuka terjadi sirkulasi yang lebih luas menuju radiator. Hal ini bertujuan untuk menjaga suhu kerja mesin. 


Bisa dibayangkan jika thermostat rusak atau tidak mau terbuka. Maka, sirkulasi cairan pendingin hanya terjadi di area mesin yang tidak melibatkan radiator. Suhu akan terus meningkat tanpa adanya penurunan. Ini menyebabkan lampu indikator temperatur menyala dan mengindikasikan mesin overheat. Jika terjadi hal seperti ini, maka cara mengatasinya adalah dengan mengganti thermostat tersebut.

Baca juga: Penyebab lampu Indikator Tekanan Oli Menyala

5. Water Pump / Pompa Air

Water Pump
Waterpump

Penyebab lampu Indikator temperatur suhu coolant menyala selanjutnya adalah water pump bermasalah. Water pump itu sendiri berfungsi untuk mengalirkan air pendingin agar tetap bersirkulasi. . Jika air tidak bersirkulasi akibatnya, panas mesin akan statis dan tidak bisa disalurkan ke radiator. Ini dapat menyebabkan over heat. Cara mengatasinya adalah dengan mengganti komponen yang bermasalah tersebut. 



6. Sensor Suhu Air Pendingin

Sensor Suhu
Sensor Suhu

Penyebab yang terakhir adalah sensornya yang bermasalah. Hal ini bisa di indikasikan, jika semua komponen diatas normal dan tidak ada masalah. Bisa jadi karena sensornya eror. Sensor suhu seharusnya dapat membaca temperatur dengan tepat. Tapi, jika bermasalah maka pembacaan kurang tepat. Kesalahan informasi dari sensor akan mempengaruhi kinerja mesin saat dihidupkan dan lampu indikator high temperature akan menyala. 

Akibatnya indikator temperatur mobil bisa naik turun, kadang menunjukan over heat dan kadang juga mati. Tapi, untuk urusan ini kaliam perlu menggunakan alat scan tools untuk mendeteksi letak kerusakannya. Cara mengatasinya adalah dengan mengganti sensor tersebut. 


Ada beberapa hal yang perlu dilakukan ketika lampu indikator suhu menyala saat perjalanan: 

  • Berhenti dan matikan mesin. Tunggu sampai suhunya turun.
  • Setelah dingin, baru periksa apakah anda kebocoran atau kita cairan pendingin. 
  • Jika memang kurang tambahkan cairan pendingin. (Jika dalam keadaan darurat bisa pakai air biasa).
  • Jika memang level air sudah sesuai dan tidak ada masalah kebocoran, maka bila lanjutan perjalanan.
  • Tapi, jika indikator temperatur kembali menyala, sebaiknya Anda berhenti dan segera menuju bengkel terdekat.

Itulah beberapa penyebab dari lampu indikator temperatur air pendingin menyala terus. Ada banyak sekali penyebab terjadinya. Beda penyebab tentunya beda pula cara penanganannya. Semoga bisa bermanfaat bagi kita semua dan bisa menambah wawasan. 


Farid Ans
Farid Ans Penulis artikel di ThisAutos.com

Posting Komentar untuk "Penyebab Lampu Indikator Temperatur Suhu Cairan pendingin Menyala Terus"